:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5206678/original/000538600_1746171834-WhatsApp_Image_2025-05-02_at_14.34.22.jpg)
Liputan6.com, Jakarta – Berbagai kendaraan listrik mejeng di gelaran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2025, di JIexpo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Salah satunya, adalah sebuah kendaraan militer, dengan gaya jeep bertenaga listrik milik Mobil Anak Bangsa (MAB).
Model yang disebut Birawa ini, merupakan sebuah kendaraan pikap kabin ganda tanpa atap, berbalut kelir hijau army, yang dikhususkan untuk kebutuhan militer.
“Ini sudah model final prototipe, tinggal diuji di Kemenhub,” jelas Kelik Irwantono, Direktur Utama PT MAB, saat bertemu dengan Liputan6.com di PEVS 2025.
Berbicara spesifikasi, berdasarkan data yang juga tertera di booth MAB, Birawa ini memiliki dimensi panjang 4.490 mm, lebar 1.850 mm, dan tinggi 1.950 mm dengan wheelbase 2.600 mm dan memiliki kapasitas 5 penumpang.
Desain eksteriornya terlihat sangat tangguh dan kokoh, meskipun bagian depan tidak tampak modern karena memang sejatinya adalah sebuah kendaraan militer yang tidak digunakan untuk mobil penumpang.
Bentuk grill sederhana, yang dipadukan lampu depan berbentuk bulat dan juga lampu sein kecil berada di atas kanan dan kiri depan mobil.
Spesifikasi Teknis Jeep Militer Listrik MAB
… Selengkapnya
MAB Birawa ini, memiliki kecepatan maksimum 150 km/jam, dengan jarak tempuh 150 km dalam sekali pengisian daya.
Tenaga, bersumber dari motor listrik Permanent Magnet Synchronous motor, dengan daya 60 kW hingga 120 kW dan torsi maksimum 160 nm hingga 350 nm pada 12.000 rpm.
Baterai menggunakan tipe CATL lithium batteru dengan daya 43 kWh dan waktu pengisian membutuhkan hanya 1 jam menggunkan tipe pengisian CC2.
Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia
… Selengkapnya